Langsung ke konten utama

6 Teknik yang Paling sering dilakukan para hacker untuk HACK Password

6 Teknik yang Paling Sering Digunakan Untuk Hack Password

1. Dictionary

dictionary
Teknik pertama yang paling sering digunakan untuk hack password disebut Dictionary Attack. Dictionary sendiri jika diartikan dalam bahasa Indonesia berarti kamus.
Serangan ini menggunakan sebuah kamus khusus yang berisi berbagai macam password yang sering digunakan banyak orang, seperti QWERTY, 123456, password, mynoob, dan lain sebagainya.

2. Brute Force

Selanjutnya ada teknik terkenal lainnya yang disebut Brute Force. Caranya dilakukan dengan mencoba setiap kombinasi karakter yang memungkinkan.
Serangan Brute Force juga akan mencoba kombinasi karakter alfanumerik yang paling sering digunakan. Seperti misalnya sandi, 1q2w3e4r5t, zxcvbnm, dan qwertyuiop.

3. Phishing

phishing
Phishing biasanya dikirim oleh para hacker melalui email. Sudah miliaranemail phishing yang dikirim ke para pengguna internet di seluruh dunia.
Cara kerjanya biasanya email tersebut dibuat seakan email resmi dari suatu instansi besar, biasanya tawaran hadiah atau peringatan palsu. Lalu orang yang menerima dituntut untuk mengklik tautan yang tersedia. Tautan tersebut biasanya akan menghubungkan ke sebuah web palsu yang di dalamnya, korban disuruh untuk memasukkan akun atau bahkan data pribadi mereka.

4. Rainbow Table

Rainbow Table merupakan serangan hack password yang dilancarkan secara offline. Hacker awalnya harus mendapatkan terlebih dahulu nama dan password pengguna, namun dalam bentuk sudah terenkripsi, yang biasanya mudah dilakukan. Misalnya, kata sandi 'Logmein', pada fungsi hash kriptografik MD5, hasil enkripsinya diketahui menjadi '8f4047e3233b39e4444e1aef240e80aa'.
Nah, setelah mendapatkan akun yang terenkripsi tersebut, hacker akan memecahkannya dengan teknik tertentuTool Rainbow Table adalah yang paling sering digunakan, karena kecepatannya memecahkan enkripsi tersebut, di dalam Rainbow Table sudah terisi berbagai macam hasil enkripsi, yang nantinya bisa dicocokkan dengan enkripsi yang ingin dipecahkan.

5. Malware Atau Keylogger

keylogger
Cara lain yang lebih efektif dan berdampak besar tentu saja adalah Malware. Apalagi beberapa varian Malware memiliki Keylogger di dalamnya, yang artinya bisa mengganggu seluruh akun milik korban.
Malware juga dapat secara khusus menargetkan pada tujuan tertentu, seperti mengambil data pribadi dan juga menyebarkan virus trojan. Yang paling parah, Malware adalah salah satu teknik yang sulit dideteksi.

6. Spidering

spidering
Jika seorang hacker, *menargetkan institusi atau bisnis, * tertentu, mereka biasanya mencoba serangkaian kata sandi yang berkaitan dengan institusi itu. Peretas dapat membaca dan menyusun serangkaian istilah terkait atau menggunakan tool Search Spider untuk melakukan teknik tersebut.
Seperti yang disebutkan sebelumnya, Search Spider akan bekerja dengan menggunakan daftar kata khusus yang berkaitan dengan korban, hingga menemukan kecocokan.


Itulah 6 teknik yang paling sering digunakan untuk hack password. Jadi, sekarang kita harus lebih ketat dan teliti dalam membuat sebuah password. Tuliskan juga pendapatmu di kolom komentar di bawah ini ya!

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara install REcondog Di termux

Halo kali ini jangkrik akan ngasih tutorial bagaimana cara install recondog di termux :) Next jangkrik akan upload apa itu termux! :l Komen ya! ReconDog adalah salah satu tools basic dari infomation gathering tools ini sendiri di bangun dengan bahasa pemegroman python, ReconDog dapat di install di berbagai Os (Linux, Windows, Mac Os, Android) Untuk para phreaker mungkin tools ini akan sangat membantu dalam menganalisa suatu bug atau bahkan mencari bug itu sendiri Fitur ReconDog: 1. Whois Lookup 2. DNS Lookup + Cloudflare Detector 3. Zone Transfer 4. Port Scan 5. HTTP Header Grabber 6. Honeypot Detector 7. Robots.txt Scanner 8. Link Grabber 9. IP Location Finder 10. Traceroute Dan berikut penampakan ReconDog di Termux Cara Install Dan Menjalankan ReconDog Pertama tama install beberapa package berikut ini  apt install python2 apt install git Kemudian lakukan kloning script dari github git clone https://github.com/UltimateHackers/ReconDog Pindah ke f

Br3ak4r Mini Shell V.01

 Br3ak4r Mini Shell by JAN9KR1K Hallo semua balik lagi bersama gua, kali ini gua luncurin shell baru, yaitu Br3ak4r Mini Shell, shell backdoor mini, pas banget buat nge-upload di server rendah(low), shell ini di lengkapi dengan beberap fungsi. Uploader- PhpInfo- Code Injector- Domains list- Back Connecter- Kill Shell- Ya fitur lain masih dalam pengembangan, tunggu aja V.02, gw usahain shell masih size kecil, biar cepet pas nge-upload. Untuk lihat script klik link di bawah KLIK ME SENPAII :*  Selamat Tahun Baru 2019 cokk. Support Ter00s

Raup Untung dari Momen Natal dengan Bisnis Ini

Wah, sudah bulan Desember ya ternyata, kali ini TECTXPLOIT akan memberikan tips berbisnis. Pantas saja ya mal-mal dihiasi ornamen-ornamen yang biasa dipakai untuk menyambut hari Natal. Mulai dari pohon cemara yang berhiaskan lampu kelap-kelip, boneka salju dengan hidung wortelnya, pajangan berupa rangkaian daun, sampai kereta salju Sinterklas yang ditarik rusa. Semuanya terpajang di sisi-sisi yang mudah terlihat. Belum lagi ditambah dengan diskon-diskon yang terpampang di etalase toko yang membuat orang tertarik untuk berbelanja. Momen Natal ini benar-benar dimanfaatkan untuk meraup untung ya. Bicara soal untung, Anda pun juga bisa meraup untung dengan memanfaatkan momen Natal. Memang bulan Desember ini adalah waktunya menjelang tutup tahun. Namun, bukan berarti Anda menutup peluang untuk mendulang untung. Sudah umum kalau kebanyakan orang tak mau melewatkan momen berharga semisal hari raya tanpa belanja. Terlebih bagi yang menerima penghasilan tiap bulannya, ada THR yang akan d